BLOGGER INDONESIA : IKATLAH ILMU DENGAN MENULISKANNYA

BLOGGER INDONESIA : IKATLAH ILMU DENGAN MENULISKANNYA


Sahabat sahabatku semuanya apapun pencapaian kita hari ini, semuanya berawal dari rencana yang kita buat di hari kemarin. Begitu pun apa yang ingin kita capai hari esok, tentu juga tidak bisa lepas dari apa yang kita rencanakan hari ini.

Jadilah seperti apa yang kita inginkan, karena sesungguhnya kita hanya memiliki satu kehidupan dan satu kesempatan untuk melakukan hal-hal yang ingin kita lakukan.
Sepanjang masih bisa membuat rencana, maka rencanakanlah semuanya. Tapi ingat, jangan terlalu lama berencana, segeralah "bangun" lalu kerjakan apa yang ingin jita kerjakan.
Ada pepatah menuntutlah ilmu setinggi tingginya sampai kenegri jiran.
Agar apa yang kita cari untuk mencari ilmu itu, IKATLAH ILMU DENGAN MENULISKANNYA
agar apa yang kita dapat selalu teringat.

“Setiap orang adalah guruku, setiap tempat adalah sekolahku, dan setiap waktu adalah waktu belajarku”.
Sahabat sahabatku semuanya, mari kita jadikan moto hidup bahwa SETIAP ORANG yang kita temui ADALAH GURUKU, sehingga kita bisa belajar tentang banyak hal --apapun dari tiap orang yang kita temui, baik itu sifat maupun sikapnya-- agar kita bisa termotivasi dan terinspirasi untuk senantiasa berbuat kebaikan. Juga belajar dari keburukan seseorang agar kita tak mengulangi kesalahan yang sama.
SETIAP TEMPAT adalah SEKOLAHKU, yang menjadi landasan bahwa seharusnya kita bisa belajar mengamati sekitar dari setiap kejadian yang ada sampai akhirnya kita mampu menciptakan solusi untuk menyelesaikan masalah-masalah yang ada.
Dan... , SETIAP WAKTU ADALAH WAKTU BELAJARKU. Seharusnya, kapan pun kita bisa belajar. Kita harus senantiasa memanfaatkan setiap waktu yang kita miliki dengan sebaik-baiknya untuk belajar, belajar, dan belajar.

Selalu ingat IKATLAH ILMU DENGAN MENULISKANNYA tak jarang kita melewati berbagai macam situasi dan kondisi yang menuntut kita agar mampu dengan cepat dan tepat menemukan solusi atas setiap masalah yang akan kita hadapi. Hal ini akan mudah ketika kita paham akan tugas kita menjadi manusia pembelajar. Namun.., hal ini akan menjadi sulit karena kebanyakan kita terkadang lupa akan tugas dan hakikat kita sebagai manusia pembelajar.
Ada kecenderungan di antara kita cepat merasa puas, cepat merasa bisa, cepat merasa mampu, sehingga berhenti membaca, berhenti belajar, berhenti menulis, berhenti mengikuti halaqah ilmu dan diskusi, dll. Ini bahaya, karena ilmu terus berkembang.
Seorang guru apabila berhenti belajar, maka tamat lah di gadapan siswa, sehingga adagium lama "JIKA GURU BERHENTI BELAJAR, MAKA DI SAAT ITU JUGA GURU HARUS BERHENTI BELAJAR" ini sangat pas dialamatkan kepada guru --bahkan siapa pun kita-- yang berhenti belajar.
Karenanya belajar itu penting. Menjadi manusia pembelajar adalah suatu keniscayaan yang tak perlu ditanya mengapa. Mari kita terus belajar,  Mari IKATLAH ILMU DENGAN MENULISKANNYA sejak buaian hingga llajal menjelang.
Tag : Koleksi
0 Komentar untuk "BLOGGER INDONESIA : IKATLAH ILMU DENGAN MENULISKANNYA"

Back To Top